Siapa nih yang suka mendengarkan musik untuk mengusir rasa bosan? Jika Anda salah satu orangnya, kini tak perlu bingung memilih speaker berkualitas. 10 speaker ukuran kecil terbaik adalah pembahasan yang sangat menarik agar Anda tidak salah pilih.
Dengan alat elektronik ini Anda dapat mendengarkan musik dengan kualitas audio terbaik di tempat yang sempit. Ukurannya yang kecul membuat produk ini tidak akan memakan banyak ruang dimanapun Anda meletakkannya.
10 Rekomendasi Speaker Ukuran Kecil Terbaik
Berikut beberapa speaker pilihan beresolusi audio terbaik yang cocok menemani aktivitas Anda sehari-hari. Apa saja rekomendasinya?
1. Anker Soundcore Icon Mini
Speaker ini sangat praktis untuk dibawa berlibur. Sebab desainnya mungil tidak memakan banyak tempat. Menariknya Anker Soundcore Icon Mini dilengkapi dengan tali sehingga bisa digantungkan. Mengubah speaker mono ini menjadi stereo bisa Anda lakukan. Hanya dengan menyambungkan 2 speaker yang sama.
- Berukuran: 9,5 x 7,6 x 3,2 cm
- Harga: Rp 340.000,00
2. Bose SoundLink Micro Bluetooth Speaker
Bagian luar speaker ini dilengkapi dengan karet silikon yang dapat meredam benturan jika tidak sengaja terjatuh. Daya tahan penggunaannya lebih unggul dari speaker sejenisnya. Dibekali dengan Google Voice Commands dan teknologi Siri.
- Berukuran: 9,83 x 9,83 x 3,48 cm
- Harga: Rp 1.799.000,00
3. Samsung Level Box Mini Wireless Bluetooth Speaker
Jika Anda membutuhkan speaker yang multifungsi, speaker ini bisa Anda jadikan pilihan. Mendengar musik yang merdu bisa Anda lakukan sehari penuh. Sebab baterainya bisa bertahan hingga 25 jam.
- Berukuran: 15,6 x 6,6 x 5 cm
- Harga: Rp 1.028.000,00
4. Sony HG1 h.ear go Portable Bluetooth Speaker
Alangkah menyenangkannya jika menonton film dengan kualitas audio yang bagus. Speaker ukuran kecil terbaik seperti Sony HG1 h.ear go Portable Bluetooth Speaker juga bisa menghasilkan audio dengan resolusi tinggi loh!
- Berukuran: 20,4 x 6,2 x 6 cm
- Harga: Rp 1.250.000,00
5. Bose SoundLink Revolve Bluetooth Speaker
Dibekali dengan radiator pasif yang dapat meningkatkan kualitas audio yang dihasilkan. Menariknya speaker ini mampu mengurangi vibrasi yang kurang dibutuhkan dan mengoptimalkan suara nada rendah.
- Berukuran: 15,2 x 8,2 x 8,2 cm
- Harga: Rp 2.650.000,00
6. Aukey Wireless Mini Speaker SK-M31
Speaker mini ini bisa dikoneksikan dengan bluetooth, audio jack, dan mikro SD. Dilengkapi dengan fitur yang dapat digunakan untuk mendengar suara radio FM. Cocok untuk Anda yang sangat senang mendengar radio.
- Berukuran: 6,7 x 6,7 cmr6,7 cm
- Harga: Rp 400.000,00
7. Jabra Solemate Mini
Didesain dengan bagian kaki yang unik karena terdiri dari banyaknya lengkungan. Tentu Anda bisa tampil berbeda dengan menggunakan speaker ini. Suara yang dihasilkan juga sangat jernih.
- Berukuran: 12,5 x 5,3 x 6,1 cm
- Harga: Rp 400.000,00
8. JBL Clip 3
Rekomendasi speaker ukuran kecil terbaik selanjutnya diproduksi oleh brand JBL. Dapat memutar lagu hingga 10 jam penuh. Tersedia dalam beragam warna yang cantik dan enak dipandang mata. Tertarik untuk memiliki speaker ini?
- Berukuran: 13,7 x 9,7 x 4,6 cm
- Harga: Rp 749.000,00
9. Sony Speaker Bluetooth Portable Extra Bass XB41
Dibekali dengan lampu yang dapat menyala sesuai irama lagu, speaker ini bisa memeriahkan pesta Anda. Didukung dengan mode live sound yang mampu menghadirkan suara berkualitas dengan sensasi musik 3D dan masih banyak lagi fitur pendukungnya.
- Berukuran: 29,1 x 10,4 x 10,5 cm
- Harga: Rp 2.199.000,00
10. JBL Pulse 3
Speaker yang satu ini mampu menghadirkan suasana romantis dengan perpaduan cahaya LED yang memukau. Tak heran jika JBL Pulse 3 termasuk kategori 10 rekomendasi speaker ukuran kecil terbaik. Anda juga bisa mengatur warna cahaya dengan mudah melalui JBL Connect App.
- Berukuran: 22,3 x 9,2 x 9,2 cm
- Harga: Rp 2.199.000,00
Kesimpulan
10 speaker ukuran kecil terbaik adalah beberapa rekomendasi speaker mungil dengan resolusi audio yang tinggi. Manjakan telinga Anda dengan mendengarkan irama musik favorit dari speaker pilihan. Produk-produk tersebut dapat Anda temukan di marketplace atau toko elektronik terdekat.
Leave a Reply