10 Rekomendasi Mouse Terbaik untuk Mac, Alternatif Tetikus

10 Rekomendasi Mouse Terbaik untuk Mac, Alternatif Tetikus

Jika Anda sedang mencari mouse untuk Mac, ada banyak pilihan selain produk buatan Apple seperti Apple Magic Mouse. Apalagi, kini makin banyak brand lain yang ikut memproduksi mouse untuk Mac. 10 rekomendasi mouse terbaik untuk Mac adalah alternatif lain untuk membantu Anda menemukan produk yang tepat. 

Sama seperti laptop lain, jika Anda membeli MacBook. Produk laptop dari Apple ini tidak menyertakan mouse dalam paket pembeliannya, sehingga Anda harus membelinya secara terpisah. 

10 Rekomendasi Mouse Terbaik untuk Mouse

MacBook punya performa yang bagus, masih memerlukan mouse yang setara dengan Apple Magic Mouse. Hal ini tentu berfungsi untuk memaksimalkan penggunaannya. Simak bagian berikut ini untuk mendapat gambaran terkait rekomendasi mouse terbaik untuk MacBook.

1. Logitech B170

Logitech B170

Mouse ini memiliki bentuk yang presisi, bisa digunakan juga untuk tangan kiri, tidak hanya tangan kanan saja. Harganya terjangkau dan mempunyai sistem koneksi wireless.

  • Metode pemindaian: Optik
  • Harga mouse Logitech: Rp 98.000

2. Alcatroz AirMouse 3 Silent

Alcatroz AirMouse 3 Silent

Mouse ini tidak bersuara pada saat Anda mengekliknya. Produk ini memiliki beragam pilihan warna. Serta tidak mengganggu orang lain sebab tidak memiliki bunyi klik mouse. Mouse ini mempunyai sistem koneksi wireless.

  • Metode pemindaian: Optik
  • Harga mouse Alcatroz: Rp 99.000

3. Apple Magic Mouse

Apple Magic Mouse

Produk ini memiliki desain yang futuristik dan dimensi lebar. Fungsinya untuk memberikan kenyamanan genggaman. Mouse ini mendukung multi touch dan gesture, maka tidak ada tombol pada bagian atas mouse. Mouse moderen ini mengkombinasikan optimized foot design sehingga makin mudah digerakkan.

  • Sistem koneksi: Wireless 
  • Harga mouse Apple: Rp 1.799.000

4. Microsoft Arc Touch Mouse

Microsoft Arc Touch Mouse

Mouse ini unik karena dapat berubah bentuk. Jika dalam keadaan mati, bentuknya datar, dan jika menyala mouse ini melengkung. Mouse ini juga ringkas dan mudah disimpan karena bentuknya pipih. Terdapat plat metal touch strip yang mempunyai fungsi sama dengan scroll wheel, tetapi lebih halus. Produk ini menggunakan sistem koneksi wireless. 

  • Metode pemindaian: Laser 
  • Harga mouse Microsoft: Rp 960.000

5. Dell MS819 Wired Mouse with Fingerprint Reader

Dell MS819 Wired Mouse with Fingerprint Reader

Seperti namanya, mouse ini memiliki sistem koneksi wired, dan fingerprint reader pada bodinya. Fungsi fingerprint supaya Mac Anda tidak diotak-atik oleh orang lain karena memiliki keamanan ekstra. Hanya sidik jari yang sudah terdaftar yang dapat membuka Mac Anda, sehingga privasi tetap terjaga. 

  • Metode pemindaian: Optik
  • Harga mouse Dell: Rp 768.000 

6. Logitech Pro X Superlight

Logitech Pro X Superlight

Anda dapat lancar bergerak berkat bobot mouse ini yang cukup ringan, yakni 63 gram. Dengan menggunakan produk ini, tangan Anda tidak mudah terasa pegal akibat memegang mouse terlalu lama. Mouse ini memiliki sistem koneksi wireless. 

  • Metode pemindaian: High performance laser
  • Harga mouse Logitech: Rp 2.299.000

7. Asus ROG Keris

Asus ROG Keris

Mouse ini memiliki desain ergonomis yang dioptimisasi untuk game FPS. Produk ini sangat nyaman digunakan saat bermain game PUBG, Valorant, dan lainnya. Produk ini berkualitas premium dan memiliki metode pemindaian optik. Sensornya sangat presisi 16.000 dots per inch dan akurat ketika menggerakkan kursor. Desain lampu RGB membuatnya terlihat futuristik.

  • Sistem koneksi: Wired dan Wireless
  • Harga mouse Asus: Rp 879.000

8. Rexus Daxa Air

Rexus Daxa Air

Mouse ini mempunyai desain cover honeycomb yang membuat telapak tangan Anda tidak mudah berkeringat. Yaitu permukaan berongga agar telapak tangan Anda mendapat sirkulasi udara yang baik. Produk ini memiliki sistem koneksi wired.

Tersedia juga cover reguler yang tidak berlubang dan dapat digunakan untuk menutup cover yang berongga tersebut. Kelebihannya yakni bisa mengganti tampilan mouse sesuai kebutuhan dan selera Anda. 

  • Metode pemindaian: High performance laser
  • Harga mouse Rexus: Rp 899.000

9. Razer Naga Pro

Razer Naga Pro

Mouse ini canggih dan bisa di-custom untuk berbagai mode gaming. Ada 3 model yang dapat dikustomisasi, yaitu pilihan dengan 2 tombol, 6 tombol, dan 12 tombol. Desain model tombol tersebut mempunyai fungsi khusus untuk beberapa jenis game. Yaitu game FPS, MOBA, dan MMO. Mouse ini memiliki sistem koneksi wireless. 

  • Metode pemindaian: Optik
  • Harga mouse Razer: Rp 2.399.000

10. Logitech MX Anywhere 3

Logitech MX Anywhere 3

Mouse dengan sistem koneksi wireless ini dilengkapi dengan fitur easy switch. Sehingga dapat digunakan di tiga perangkat sekaligus secara bersamaan. Terdapat juga fitur logitech flow yang bisa menggerakkan kursor dengan lancar untuk copy paste data. Produk ini dapat digunakan di berbagai jenis permukaan. 

  • Metode pemindaian: High performance laser
  • Harga mouse Logitech: Rp 1.599.000

Kesimpulan

Itulah beberapa gambaran mengenai 10 rekomendasi mouse terbaik untuk Mac adalah panduan yang tepat. Namun jika kurang suka dengan Apple Magic Mouse, ada beberapa alternatif tetikus lain di atas.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*